Deep Sea
Deep Sea Electronics (DSE) telah menjadi perancang dan penyalur terkemuka modul kontrol generator, aksesoris, modul kontrol ATS dan charger selama lebih dari 35 tahun. Pada tahun 2010, DSE memperluas kepiawaiannya di bidang elektronika dan mulai mendesain, memproduksi lampu LED untuk aplikasi-aplikasi komersial.
Berpusat di jantung Kota Notrh Yorkshire, Inggris, DSE menempati kawasan modern dengan fasilitas kantor pusat dan manufakturing. Semua produk dipabrikasi di dalam fasilitas seluas 14.000 m2 yang meliputi lima jalur perakitan, peralatan pengujian otomatis dan tim staf kami yang berdedikasi untuk menghasilkan produk dengan kualitas terbaik.
DSE didukung oleh kantor-kantor di Amerika Utara dan India serta jaringan penjualan dan staf-staf pendukung yang luas di semua benua. DSE berkomitmen hadir melayani klien-klien kami 24 jam sehari demi memastikan Anda mendapatkan dukungan terbaik.
Produk-produk DSE dengan tegas terbagi menjadi empat kelompok, yakni DSEGenset (Modul kontrol generator terkemuka), DSEAts (Modul kontrol transfer pengalihan otomatis), DSEPower (Charger baterai dan pasokan daya nan cerdas) serta DSELight (Papan LED canggih, solusi kontrol dan pasokan daya). Masing-masing merek menggabungkan produk-produk pilihan yang akan memenuhi kebutuhan-kebutuhan klien kami.
ANV electric
ANV Electric Co. Ltd. didirikan di Kaohsiung, Taiwan pada tahun 1986 dan mulai memproduksi controllers, counters, time relays, floatless relays, relays, solid state relays, limit switches, temperature controllers, proximity switches, PID temperature controllers, thermocouples, sockets dan accessories serta intrumentasi industri lainnya yang berkaitan dengan produk kontrol industri.
Sebagai hasil kerja keras selama bertahun-tahun, ANV kini telah memiliki kemampuan kuat di bidang R&D, produksi dan layanan purna jual yang didukung dengan peralatan produksi modern serta staf teknis yang handal, demi memberikan kualitas produk yang stabil dan harga yang wajar, sehingga ANV bisa mendapatkan kepercayaan dari klien-kliennya di Taiwan, China, Asia Tenggara, Timur Tengah, Eropa dan Amerika.
Di masa mendatang, ANV akan memegang kuat prinsip "kualitas pertama, pelangan pertama" dalam melayani klien-klien kami.
Challenge Industrial Co., Ltd.
Challenge Industrial Co., Ltd (CIC) merupakan perusahaan dari Taipei, Taiwan, yang didirikan pada tahun 1974. CIC adalah perintis penggunaan resin epoksi (CIBA, Swiss) sebagai insulator dalam produksi current transformer dan potential transformer di Taiwan.
Di awal tahun 1990-an, CIC memperoleh teknik dari MWB Jerman untuk memproduksi metering instrument transformers luar ruangan. Semenjak itu CIC menjadi merek utama baik untuk peralatan transformer dalam maupun luar ruangan di Taiwan.
Lebih lanjut, CIC mengadopsi desain dan teknologi terkini dalam pembuatan transformer yang digunakan dalam sistem pendistribusian listrik, misalnya pole mounted tegangan menengah, model-model pad mounted dan reaktor-reaktor. CIC juga mengadopsi peralatan pengujian terkini dari Jerman dan Swiss yang meliputi winding machines, static mixer casting system, impulse tester, peralatan pengujian partial discharge dan comparator serta Swiss APG machine untuk memproduksi insulator resin epoksi dan produk-produk yang berhubungan.
CIC berkomitmen untuk berkembangan secara berkelanjutan dalam manufakturing produk dan teknik pengujian. Pada tahun 2003, CIC mendirikan Advanced Electricity Laboratory (AEL) serta mendapat akreditasi dari Taiwan Accreditation Foundation. AEL diawasi oleh sebuah team yang terdiri atas ahli-ahli dan profesor dari universitas terkemuka di Taiwan, yakni National Taiwan University dan institusi profesional yang mengontrol pengoperasian AEL dalam menyediakan fasilitas pengujian peralatan dalam maupun luar ruangan, dengan berlandaskan pada standar CNS, IEC dan IEEE.
Dewasa ini, CIC senantiasa memacu diri dengan tradisi kebanggaannya dalam penggapaian kualitas produk secara berkesinambungan dan hal ini bisa dibuktikan kebenaran dengan sertifikasi ISO-9001 yang dimilikinya.
Gruppo Energia Srl
Gruppo Energia Srl. (GES), perusahaan Italia yang berspesialis di bidang produksi kapsitor elektrik untuk aplikasi di bidang:
- Kapasitor satu dan tiga fase yang dijalankan dengan penginduksian motor.
- Kapasitor penerangan untuk lampu-lampu berpendar dan uap merkuri tekanan tinggi.
- Kapasitor koreksi faktor daya untuk voltase rendah dan menengah.
- Kapasitor elektronik daya.
Gruppo Energia Srl. didirikan pada awal era-baru. Tingkat spesialisasi dan kemahiran yang tinggi pada bidang tersebut diperoleh dari pengalaman selama bertahun-tahun dari pendiri-pendiri kami yang memiliki unit produksi lain di negara-negara Eropa lainnya.
Pengetahuan mendalam mengenai dinamika pasar, kompetensi dan keandalan tim manajeman, dorongan yang diberikan untuk berinovasi melalui penelitian dan investasi, kriteria perencanaan serta sinergi dari seluruh rangkaian produksi telah menyebabkan bisnis GES berkembangan dengan pesat. Lebih lanjut, otamatisasi keseluruhan jadwal operasi memungkinkan penghematan waktu dan biaya.
Gruppo Energia Srl. muncul dengan produk-produk yang kuat, dengan memberikan solusi penyesuaian demi memenuhi semua kebutuhan klien-klien kami.
Kualitas, keandalan dan kompetensi merupakan semangat GES. Gruppo Energia Srl. memberikan jaminan melalui organisasi yang optimal, proses produksi yang fleksibel dan sistem yang akurat dalam pengontrolan dan pencapaian target.